Beruntung Pelamar PPPK Guru Yang Sudah Sertifikasi Mendapatkan Afirmasi 100 Persen Nilai Kompetensi Teknis

Nasional, Pendidikan5438 Dilihat

Dailykepri.com | Jakarta – Kabar gembira bagi peserta seleksi PPPK tahun 2023.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) telah menetapkan nilai passing grade (PG) untuk PPPK guru 2023.

Nilai Passing Grade ini untuk menentukan kelulusan pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru tahun ini pada kebutuhan umum.

Deputi bidang Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN Suharmen mengatakan pelamar pada kebutuhan umum ini terdiri dari honorer yang bekerja kurang dari tiga tahun, lulusan pendidikan profesi guru (PPG).

Untuk menentukan kelulusan pelamar pada kebutuhan umum ini menggunakan nilai passing grade PPPK guru 2023 sesuai dengan Keputusan MenPAN-RB atau KepmenPAN-RB Nomor 649 Tahun 2023.

Tapi beruntung mereka yang masuk kelompok pelamar umum PPPK guru yang memiliki sertifikat pendidik karena akan mendapatkan afirmasi 100 persen nilai kompetensi teknis.

Baca juga :

Guru Hukum Murid Karena Tidak Shalat Berjamaah Dituntut 50 Juta

“Nilai PG hanya untuk pelamar PPPK pada kebutuhan umum, sedangkan pelamar pada kebutuhan khusus hanya diambil nilai terbaik sesuai ranking. Khusus guru lulus PG PPPK 2021 atau P1 langsung penempatan,” kata Deputi Suharmen seperti yang dilansir JPNN Selasa (24/10) . (red)

Komentar