Bantuan Beras Bergambar Walikota, Simak Penjelasan Baznas Bukittinggi

Bukittinggi, Headline3228 Dilihat

DailyKepri.com | Bukittinggi – Penyaluran bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kota Bukittinggi menuai polemik dan sempat viral di media sosial beberapa waktu yang lalu.

Polemik terjadi karena adanya pro dan kontra dari masyarakat karena terdapat gambar Walikota Bukittinggi, Erman Safar dikarung beras bantuan tersebut.

Karung dengan gambar dan bertuliskan Bang Wako Peduli ini akhirnya juga mendapatkan atensi dari kalangan mahasiswa.

Setelah viral di media sosial, awak media Dailykepri.com berhasil menemui Komisioner Baznas Kota Bukittinggi, Muslimah, Selasa (19/3/2024) setelah mencoba beberapa kali mendatangi kantornya yang beralamat di jalan Mutiara 3 Kelurahan Aua Tajungkang Tengah Sawah (ATTS), kota Bukittinggi.



Muslimah menerangkan jika Baznas bersinergi dengan Pemko untuk memberikan bantuan terhadap masyarakat miskin di tiga kecamatan, 24 Kelurahan.

“Data yang kami terima ada 4500 KK dan kami memberikan bantuan kepada masyarakat dengan rata, sebagaimana sesuai dengan asnaf yang delapan,” ucap Muslimah saat diwawancarai di ruangan kerjanya.

Muslimah juga membenarkan, kalau bantuan yang diberikan kepada masyarakat itu berasal dari zakat.

“Dan kenapa di bantuan beras ada foto Walikota Bukittinggi, dengan bertuliskan Bang Wako Peduli? karena itu adalah program Walikota peduli dengan masyarakat. “Bersinergi dengan Baznas”, karena Baznas juga memiliki program Bukittinggi Peduli,” lanjut Muslimah.

Baca juga:
200 Bus Dikerahkan untuk Rang Minang Pulang Basamo 2024. Titik Berangkat Gedung DPR/MPR

“Mengenai foto Walikota Erman Safar yang ditempel dikarung beras bantuan dan bertuliskan Bang Wako Peduli, itu adalah bentuk penghargaan yang diberikan Baznas kepada Erman Safar, selaku kepala Daerah yang mewakili seluruh SKPD Bukittinggi,” terangnya.

Komisioner Baznas Kota Bukittinggi juga menambahkan, 98% uang Baznas berasal dari pajak seluruh ASN kota Bukittinggi yang dipotong secara otomatis.

“Untuk kegiatan bantuan ini yang pakai foto Walikota sudah berjalan sejak Erman Safar dilantik jadi Walikota Bukittinggi hingga sekarang Tahun 2024, dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pun sudah melakukan pemeriksaan terhadap Baznas Bukittinggi, BPK melakukan pemeriksaan terhadap Baznas di bulan Februari yang lalu serta hasilnya pun sudah ada,” tutup Komisioner Baznas Bukittinggi. (Ari/*)

Komentar